Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta Utara 2025

Samsat Keliling Jakarta Utara adalah layanan mobil keliling dari Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) yang disediakan oleh pemerintah daerah untuk memudahkan masyarakat membayar pajak kendaraan bermotor (PKB) tanpa harus datang langsung ke kantor Samsat.

Tujuan Samsat Keliling

Berikut dibawah ini beberapa tujuan dari Samsat Keliling, antara lain:

  • Mendekatkan pelayanan pajak kendaraan ke masyarakat.
  • Mengurangi antrean di kantor Samsat.
  • Mempercepat proses administrasi pajak kendaraan.

Jadwal & Lokasi Samsat Keliling di Jakarta Utara

Berikut informasi mengenai Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta Utara:​

Halaman Parkir Samsat Jakarta Utara

  • Hari Operasional: Senin hingga Jumat​
  • Jam Layanan: 08.00 – 14.00 WIB​
  • Alamat: Jl. Gunung Sahari Raya No.13, Pademangan, Jakarta Utara.​

Masjid Al Musyawarah Kelapa Gading

  • Hari Operasional: Senin hingga Jumat​
  • Jam Layanan: 08.00 – 14.00 WIB​
  • Alamat: Jl. Boulevard Timur No.1, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Jadwal dan lokasi layanan dapat berubah sewaktu-waktu. Disarankan untuk memverifikasi informasi terbaru melalui akun media sosial resmi TMC Polda Metro Jaya atau situs web terkait sebelum berkunjung.

Persyaratan yang Harus Dibawa:

Berikut beberapa persyaratan yang harus dibawa saat membayar pajak di Samsat Keliling.

  • KTP Asli: Sesuai dengan nama yang tertera di STNK.​
  • STNK Asli: Surat Tanda Nomor Kendaraan yang masih berlaku.​
  • BPKB Asli dan Fotokopi: Buku Pemilik Kendaraan Bermotor.

Layanan Samsat Keliling

Biasanya, layanan Samsat Keliling hanya melayani:

  • Pembayaran PKB tahunan (bukan 5 tahunan).
  • Cetak STNK sementara setelah pembayaran.

Tidak melayani:

  • Perpanjangan STNK 5 tahunan.
  • Ganti plat nomor.
  • Balik nama kendaraan.

Nah buat kamu warga Jakarta Utara yang belum bayar pajak, bisa langsung ke salah satu lokasi Samsat Keliling yang ada diatas. Semoga harimu menyenangkan dan semoga bermanfaat ya sob!

Berita terkait